Tutorial Edit Foto Manipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro
     Tutorial Edit Foto Manipulasi Hewan Dengan PicSay Pro Hai sobat herblog, balik lagi bersama blog saya. Pada postingan kali ini saya mau ngasih tutorial edit manipulasi hewan dengan picsay pro. Seperti kita ketahui PicSay Pro adalah salah satu aplikasi edit foto terbaik buat android. Fitur-fitur yang ada di aplikasi PicSay Pro sangat lengkap. Sayangnya aplikasi PicSay Pro ini berbayar jika didownload lansung di Google Play Store. Tetapi tak apa, sudah banyak yang membagikannya secara gratis di mbah google.

     Beruntunglah anda yang mempunyai aplikasi PicSay Pro, karena sangat banyak yang bisa dilakukan dengan PicSay Pro, salah satunya adalah edit manipulasi hewan. Sebenarnya trik ini cukup mudah bagi anda yang sudah memahami kegunaan-kegunaan PicSay Pro, tetapi bagi newbie ini akan sedikit rumit, terutama dalam hal penghapusan, dan pewarnaan. Tapi walaupun begitu, saya juga belum terlalu mahir dalam dunia editing, jadi saya yakin anda bisa mendapatkan hasil lebih bagus dari saya.

     Oke tanpa basa-basi lagi langsung saja saya kasih ini dia tutorial edit manipulasi hewan dengan picsay pro.

Bahan :
- Aplikasi PicSay Pro (saya sarankan versi 1.7 atau lebih, lebih tinggi lebih baik)

- Mentahan 1 (ini yang akan diubah kepalanya)
Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

- Mentahan 2 (ini yang akan diambil kepalanya)
Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Oke jika bahan-bahan sudah siap, langsung saja kita ke tahap editing.


Langkah-langkah :

Pertama-tama, pastinya buka aplikasi PicSay pro. Lalu pilih "Get a Picture"

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Silahkan pilih gambar yang anda ingin edit atau bisa pilih gambar burung yang sudah saya bagikan diatas.
Nah seperti ini tampilan awalnya.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Kemudian anda klik kolom Effect > Insert Picture

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Pilih gambar lain yang ingin anda ambil bagian tubuhnya, atau bisa pakai gambar sapi tadi diatas.

Pada fase crop, ambil saja bagian yang anda perlukan seperti ini (saya hanya akan mengambil bagian kepala dari sapi jadi saya crop bagian leher dan kepalanya saja) ini agar mempercepat dalam proses menghapus nanti.
Kemudian klik "Done"

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Atur opacity gambar agar gambar yang ada di belakangnya kelihatan (saya sarankan sekitar 70-80%) Lalu sesuaikan ukuran dan posisinya agar pas.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Jika posisinya dirasa sudah pas, kembalikan lagi opacitynya menjadi 100%, Kemudian klik "Done"

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Sekarang masuk ke tahap menghapus. Silahkan anda pilih ukuran penghapus (ukurannya tidak ditentukan, itu sesuai kenyamanan masing-masing)

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Mulailah Menghapus background dan bagian gambar yang tidak diperlukan sedikit demi sedikit. Saya peringatkan jangan terburu-buru di langkah ini, lebih baik lama tapi hasilnya bagus, daripada cepat tetapi hasilnya tidak memuaskan.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Nah jika sudah menghapus background dan bagian yang tidak diperlukan, tampilannya kurang lebih hasilnya menjadi seperti ini.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Sampai sini sudah mulai kelihatan bentuk hewannya, tetapi kurang real karena warnanya berbeda.

Nah agar warnanya sama silahkan anda klik titik 3 yang ada di samping tulisan "Cut Out" lalu pilih "Effects".
Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Silahkan anda otak-atik pencahayaan dan pewarnaannya sendiri, pada langkah ini anda dituntut untuk cerdas dalam memilih warna dan pencahayaan yang pas, karena komposisi warna setiap gambar pasti berbeda-beda.
...

Jika sudah maka tampilannya kurang lebih seperti ini.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Jika sudah puas dengan pewarnaannya, silahkan anda klik "Done"

Agar kelihatan lebih real, silahkan anda berikan sedikit efek blur pada gambar anda. jangan terlalu banyak, cukup 0,51 - 1,0 saja.

Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Selesai... silahkan anda save gambar anda di tempat yang anda inginkan.


Ya itulah Tutorial Edit Foto Malipulasi Hewan Dengan PicSay Pro, semoga bermanfaat bagi kalian semua, mohon maaf atas kekurangannya karena saya juga belum terlalu mahir dalam dunia editing. Saya yakin karya kalian bisa lebih bagus.
Selamat mencoba.

Tutorial Edit Foto Manipulasi Hewan Dengan PicSay Pro

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tutorial Edit Foto Manipulasi Hewan Dengan PicSay Pro"

Post a Comment